Keluarga Bahagia

Rp 70.000

Keterkaitan pertama operasi wacana keluarga ala Orba dengan sembilan memoar Keluarga Bahagia ini adalah seutuhnya cerita keluarga yang sedang Anda baca ini adalah keluarga yang hidup dan dididik dalam sistem berpikir Orde Baru.

Description

Description

Ketika saya berhadapan dengan sembilan memoar keluarga Indonesia ini, bacaan pertama yang meloncat di pikiran saya adalah karya Saya S. Shiraishi yang terbit dalam bahasa Indonesia dengan judul Pahlawan-pahlawan Belia: Keluarga Indonesia dalam Politik (2001). Buku klasik “sejarah Keluarga (Orba)” ini mengupas dengan sangat detail bagaimana keluarga menjadi inheren dan melekat dalam struktur berpikir dan pola birokrasi kenegaraan.

“Keluarga” pun hadir di mana-mana.

Mula-mula dipupuk dalam ruang-ruang kelas sekolah yang sublim dan berkelanjutan. Lahirnya panggilan “Pak Guru” dan “Bu Guru” serta segala stereotipe “guru yang baik” adalah contoh generik bagaimana metamorfosis keluarga dalam setiap lembar syaraf manusia Indonesia. Bahkan, “keluarga” menjadi opsi awal ketika menyelesaikan pertentangan yang diringkus dalam parafrase: “diselesaikan secara kekeluargaan”.

Keterkaitan pertama operasi wacana keluarga ala Orba dengan sembilan memoar Keluarga Bahagia ini adalah seutuhnya cerita keluarga yang sedang Anda baca ini adalah keluarga yang hidup dan dididik dalam sistem berpikir Orde Baru. Dan orde ini dibangun dengan pencitraan awal sebagai penyelamat keluarga yang hancur berantakan oleh sebuah operasi siluman yang kemudian diberi nama “Pengkhianatan G30S/PKI”.

Shiraishi dengan lugas menjelaskan bagaimana buku-buku yang beredar mengisahkan hancurnya keluarga (tentara) oleh sebuah kekuatan setan di malam buta…

Additional information

Additional information

Weight 0,4 kg
Penulis

Ach. Faridatul Akbar, dkk.

Penerbit

Radio

Tahun Terbit

2017

Jumlah Halaman

284

Dimensi

14 x 21 cm

ISBN

978-979-1436-41-0

Jenis Sampul

Soft Cover